Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) sebesar 3,85 persen - Badan Pusat Statistik Kabupaten Bangka Tengah

Butuh Bantuan? Whatsapp-in aja di 085179991904

Telah rilis publikasi Kabupaten Bangka Tengah Dalam Angka 2025. Klik di sini untuk mengaksesnya.

Pengisian Survei Kebutuhan Data 2025 dapat diakses melalui s.bps.go.id/skd2025_1904.

Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) sebesar 3,85 persen

Tanggal Rilis : 6 Mei 2024
Ukuran File : 6.17 MB

Abstraksi

  • Jumlah angkatan kerja pada Februari 2024 sebanyak 818.626 orang, naik 13.276 orang dibanding Februari 2023. Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) naik sebesar 0,33 persen poin.
  • Penduduk yang bekerja sebanyak 787.140 orang, naik sebanyak 13.129 orang dari Februari 2023. Lapangan pekerjaan yang mengalami peningkatan persentase terbesar adalah Sektor Pertanian, Kehutanan dan Perikanan (3,37 persen poin). Sementara lapangan pekerjaan yang mengalami penurunan terbesar yaitu Sektor Pertambangan dan Penggalian (4,74 persen poin).
  • Sebanyak 408.991 orang (51,96 persen) bekerja pada kegiatan informal, naik 2,14 persen poin dibanding Februari 2023.
  • Persentase setengah pengangguran dan pekerja paruh waktu mengalami kenaikan, masing-masing sebesar 3,93 persen poin dan 0,19 persen poin dibandingkan Februari 2023.
  • Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Februari 2024 sebesar 3,85 persen, turun sebesar 0,04 persen poin dibandingkan dengan Februari 2023.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

BPS Kabupaten Bangka Tengah (Statistics Bangka Tengah Regency) Komplek Perkantoran Pemkab Bangka Tengah Jl. Raya By Pass Koba 33681

Telp: (0718) 7362084

Faks: (0718) 7362084

email: bps1904@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik